j5XpcW8LPSTMXB3E43AmnBvL2r59s0Bn3s1rqebM

Hebat-Microsoft Manfaatkan Minecraft Untuk Mengembangkan Kecerdasan Bantuan Di Kehidupan Manusia Nantinya

Hebat-Microsoft Manfaatkan Minecraft Untuk Mengembangkan Kecerdasan Bantuan Di Kehidupan Manusia Nantinya

Kecerdasan Buatan


Setelah cukup lama Google DeepMind mencuri perhatian dunia dengan membuat sebuah AlphaGo, yang berhasil mengalahkan pemain Go terbaik di korea selatan atau mungkin terbaik di dunia, kini microsoft tak mau ketinggalan dalam perlombaan kecerdasan buatan dengan mengungumkan ke seluruh dunia tentang proyek penelitian baru yang sedang dikerjakan oleh para ilmuan komputer dari microsoft, menariknya microsoft menggunakan game minecraft untuk melakukan penelitian tersebut.

Awalnya penelitian kecerdasan ini tidak mungkin untuk dilaksanakan tetapi berkat adanya platform yang bernama Project AIX, penelitian tersebut menjadi sangat mungkin untuk dilakukan, Project AIX sendiri merupakan alat yang dikembangkan oleh Katja Hoffam.

Diberitakan dari blog resmi microsoft, para ilmuwan komputer yang bekerja untuk membuat kecedasan buatan tersebut menggunakan hari-hari nya hanya untuk membuat sebuah tokoh dalam game sandbox minecraft supaya karakter tersebut dapat mendaki ke puncak bukit atau gunung yang ada di dunia game tersebut.

Project AIX

Kelihatanya tugas para ilmuwan ini sangatlah mudah bukan, tapi tidak demikian karena karakter yang dibuat oleh para ilmuwan tersebut tidak boleh di program secara specifik untuk bisa naik ke bukit, melaikan harus mempelajai sendiri cara untuk mendaki bukit sampai ke puncak.

Microsoft menilai bahwa game minecraft adalah game sandbox yang cocok untuk digunakan sebagai bahan dalam penelitian kecerdasan buatan bagi para ilmuwan, karena konsep open world yang sangat luas yang mungkin hampir sama seperti dunia nyata, sehingga minecraft dirasa memang sebuah game yang sangat tepat untuk mengasah kecedasan buatan terutama dalam mempelajari lingkungan sekitar, dan juga dalam mengambl keputusan yang dirasa memang tepat selain itu juga untuk mengetahui tujuan apa yang sedang di targetkan, dan untuk  memahami kosekuensi apa yang akan didapat ketika mengambil keputusan tersebut.

Hebat-Microsoft Manfaatkan Minecraft Untuk Mengembangkan Kecerdasan Bantuan

Untuk kecerdasan buatan dalam project AIX ilmuwan akan memprogramnya untuk mulai mempelajari segala hal yang ada di minecraft dari nol, seperti jika kamu pertama kali bermain minecraft, dikarenakan kreasi yang ada di dalam minecraft tidak terbatas maka dalam pemrograman, kecerdasan buatan menjadi jauh lebih bebas dan dapat di program seperti apapun, mulai dari berjalan, mencari harta karun yang tersembunyi di dalam game bahkan sampai menyusun arsitektur bangunan bersama dengan rekan satu tim

Minecraft memang sebuah game yang tepat untuk menguji kecerdasan buatan, karena ini sangat menguntungkan sang ilmuwan karena jika para ilmuwan tersbut membuat sebuah project kecerdasan di dunia nyata sebagai contoh membuat robot sungguhan yang memiliki kecerdasan  sungguhan, lalu melatihnya di dunia nyata kemudian terjadi kegagalan maka akan cukup banyak uang dan juga waktu yang akan digunakan jika hal tersbut benar-benar dilakukan karena kita harus memperbaikinya bukan.

Sehingga jika kita menggunakan kecerdasan buatan di mine craft akan ada banyak ung dan waktu yang terselamatkan karena jika kecerdasan buatan tersebut menghadapi masalah seperti jatuh ke lava atau hanyut disungai atau bahkan tertimbun tanah maka tidak akan jadi masalah karena sang ilmuwan hanya perlu memprogramya lagi dan lagi.

Tim peneliti dari microsoft mengharapkan nantinya jika kecerdasan artifisial dapat digunakan ia dapat membantu manusia dalam menyelesaika tugas dan pekerjaan yang kompleks ketika di dunia nyata, untuk tujuanya sendiri Project AIX adalah untuk membantu penelitian kecerdasan arifisial lainya bukan hanya untuk hal yang telah saya bahas tadi.

Dan untuk kabar gembiranya Project AIX akan dibuka pertengahan tahun 2016 nanti dengan lisensi open source atau gratis sehingga dapat di akses oleh para peneliti tanpa terkecuali.semoga hasil dari Projrct AIX ini dapat membantu hal-hal yang ada di kehidupan manusia nantinya.

SEMANGAT PARA ILMUWAN......
Related Posts

Related Posts

Post a Comment